
Serahkan Buku: Kadisarpustaka Kapuas Dr. H. Suwarno Muriyat, S.Ag.M.Pd menyerahkan dua buah buku karyanya; Sapta Unggulan Disarpustaka dan Perpustakaan Sumber Belajar Mandiri, kepada H. Supriani, S.Pd Ketua Komisi I Anggota DPRD Kabupaten Tabalong Kalimantan Selatan, Kamis (23/11) siang di loby Disarpustaka Kapuas
DPRD Tabalong Kaji Program Disarpustaka Kapuas
KUALA KAPUAS – Kedatangan Ketua Komisi I DPRD Kabupaten Tabalong Kalsel H. Supriani, S.Pd beserta delapan Anggota dan empat pendamping dari Setwan disambut langsung Kadisarpustaka Kapuas Dr. H. Suwarno Muriyat, S.Ag.M.Pd beserta seluruh jajarannya, Kamis (23/11) siang
H. Suwarno Muriyat kepada tamunya menguraikan berbagai upaya yang telah dilakukan sepanjang tahun 2023 sehingga meraih penghargaan bidang kerasipan dari ANRI (Arsip Nasional RI) dan akreditasi perpustakaan dari Perpusnas (Perpustakaan Nasional)
“Pemerintah Kabupaten Kapuas akhir Mei lalu telah menerima penghargaan sebagai Penyelenggara Kearsipan Kinerja Terbaik di Provinsi Kalimantan Tengah dengan nilai Hasil Pengawasan Kearsipan Kategori “B” (Baik) yang diserahkan oleh Kepala ANRI kepada Plt Bupati Kapuas di Banyuwangi Jawa Timur” jelas H Suwarno Muriyat
Pria yang juga menjabat Ketua berbagai organisasi kemasyarakatan, olahraga dan kepemudaan ini menambahkan jika perpustakaan pada Disarpustaka Kapuas juga telah terakreditasi “B” dari Kepala Perpustakaan Nasional.

“Keterbatasan anggaran tidak menyurutkan kami untuk meningkatkan budaya literasi maupun pengelolaan kerasipan. Melalui kemitraan dan kolaborasi kami sediakan pojok baca, perpustakaan keliling pada sejumlah SOPD, Kepolisian, Rumah Tahanan, Sekolah dan Madrasah.
Dua bulan lalu kami telah mengikutsertakan 90 operator dari SOPD, Kecamatan, Desa/Kelurahan dalam Bimtek Aplikasi Srikandi sebagai sebuah Sistem Informasi Kearsipan Dinamis Terintegrasi yang diselenggerakan oleh Arsip Nasional (ANRI) di Yogyakarta sekaligus studi kaji ke Disarpustaka Kabupaten Sleman.
Insyaallah tahun depan Pembangunan Depot Arsip dan rehab Rumah Betang sebagai pusat dokumentasi dan caffe Literasi telah rampung” jelas H. Suwarno Muriyat
Menariknya, studi kaji yang berlangsung sehari dalam bentuk diskusi dan peninjauan itu terungkap adanya keinginan dari Legislator Kabupaten Tabalong untuk menerapkan berbagai program kolaborasi sebagai inovasi peningkatan peran dan tupoksi Disarpustaka.
“Kami nantinya akan menyampaikan kepada Kadisarpustaka Kabupaten Tabalong untuk mencontoh program kolaborasi dengan stakeholders terkait sebagaimana yang diterapkan pada Disarpustaka Kapuas” pungkas H. Supriani (hmsdkp)
Views: 39